Berbisnis makanan dapat dimulai dari skala kecil. Tidak perlu berutang atau menjual aset terlebih dahulu untuk modal, Anda dapat memulai dengan uang di bawah Rp100.000,00. Cara berbisnis makanan dengan modal kecil bisa Anda jalankan dengan trik sebagai berikut.
Cara Memulai Bisnis Makanan dengan Modal Ringan
1. Menentukan Produk yang Akan Dipasarkan
Langkah awal untuk berbisnis makanan adalah menentukan apa yang akan Anda jual. Dengan modal kurang dari Rp100.000,00 pilihan berbisnis makanan masih banyak. Contohnya, makanan ringan, kue basah, nasi bungkus, dan olahan makanan beku.
Pilihlah produk yang dapat dibuat dengan peralatan yang sudah Anda miliki, sehingga modal hanya dikeluarkan untuk membeli bahan baku, kemasan, dan promosi saja. Jika harus menggunakan peralatan yang belum ada, usahakan untuk menyewa tanpa perlu membeli.
2. Tawarkan Sesuatu yang Menarik
Sebagai pebisnis pemula, Anda harus menawarkan sesuatu yang menarik dalam produk agar mendapatkan perhatian dari pelanggan. Hal menarik dapat berupa konsep pemasaran, kemasan unik, rasa yang belum ditawarkan oleh produk serupa, dan nama produk yang tidak biasa.
Anda juga dapat menerapkan tagline yang unik, seperti “Dibuat dari 9 Bahan Pilihan”, “Resep Andalan Mertua”, dan lain-lain.Tagline harus dipasang pada kemasan, selebaran, dan spanduk di tempat Anda berjualan.
3. Berikan Pelayanan Maksimal
Layanan maksimal dapat menjadi nilai lebih dari produk Anda. Cara berbisnis makanan dengan pelayanan yang baik juga secara tidak langsung menjadi promosi bagi usaha Anda. Jika pelanggan puas, dengan sukarela mereka akan merekomendasikan kepada orang lain.
Berikan juga pelayanan tambahan seperti pesan antar, jika alamat pembeli masih terjangkau oleh Anda. Jika tidak, manfaatkan layanan ojek online untuk melakukan pengiriman. Bisa juga menambahkan layanan berupa kemasan khusus untuk pembelian dalam jumlah besar.
Jika Anda sebagai reseller atau dropshipper, Anda bisa bekerja sama dengan distributor mencarikan jasa pengiriman yang murah dan aman.
4. Dapatkan supplier yang tepat
Agar mendapatkan pasokan bahan baku yang lancar dan stabil, Anda harus mendapatkan supplier yang tepat. Pastikan mereka menyediakan bahan dengan kualitas yang selalu terjaga, harga yang konsisten, dan pengiriman tepat waktu.
5. Maksimalkan promosi gratis
Ada banyak cara melakukan promosi yang mudah dan murah. Pertama, promosi dari mulut ke mulut. Ke mana pun Anda pergi, dan dengan siapa saja berbicara, jangan ragu menyelipkan obrolan tentang produk yang dibuat. Dengan cara ini produk Anda akan dikenal oleh orang lain.
Kedua, mintalah keluarga, kerabat, atau teman-teman mencicipi makanan yang Anda jual. Lalu minta mereka untuk bercerita kepada orang lain. Cara ketiga, gunakan media sosial Anda. Manfaatkan grup wisata kuliner atau grup jual beli untuk mempromosikan produk Anda.
6. Menjadi reseller
Menjadi reseller atau dropshipper makanan dapat menjadi alternatif jika Anda belum mampu menghasilkan produk sendiri atau tidak memiliki banyak waktu. Reseller atau dropshipper adalah usaha yang mudah, modal kecil, dan risiko rendah.
Dengan menjadi reseller Anda tidak perlu berjibaku memproduksi makanan sendiri. Anda cukup mencari supplier yang tepat untuk menjadi mitra, produk disediakan oleh mereka.Tugas Anda tinggal menyediakan freezer untuk menyimpan stok dan mulai berjualan.
Saat ini banyak supplier atau distributor produk makanan yang membuka peluang reseller dengan modal kecil. Salah satunya adalah produk frozenfood. Produsen olahan frozenfood biasanya menyediakan beberapa paket reseller yang dapat Anda ambil.
Pilihlah supplier yang menawarkan paket reseller dengan harga murah. Ada yang mematok harga dibawah Rp100.000 untuk menjadi mitra. Umumnya mereka akan memberikan beberapa macam produk seperti nugget, bakso, dan siomay untuk dipasarkan.
Meskipun diawali modal hanya puluhan ribu rupiah, bisnis makanan bila dilakukan dengan baik dan konsisten tidak menutup kemungkinan akan memberikan laba yang besar.
Ingin memulai tapi masih bingung bagaimana cara berbisnis makanan yang tepat? SALIMAH FOOD solusinya. Proses mendaftar keagenannya mudah, biaya investasi ringan dan produknya berkualitas dengan banyak varian frozen food. Jangan ragu lagi, daftar sekarang!
Topics #cara berbisnis makanan #cara berbisnis makanan bagi pemula #cara berbisnis makanan cepat saji #cara berbisnis makanan untuk pemula