Rp20,000
Komposisi Donat Kentang Salimah Food
Donat kentang Salimah Food dibuat dari kentang kukus, susu bubuk, ragi, gula halus, kuning telur, air es, dan mentega. Setiap kemasannya berisi 10 buah donat kentang dengan berat bersih 500 gram.
Berat: 500 gram
Isi: 10 pcs
Description
Bulat dan berlubang di bagian tengahnya, itulah ciri khas donat yang dikenal orang. Padahal, donat bisa berbentuk apa saja. Berdasarkan resep aslinya, donat dibuat dari tepung terigu, tetapi kemudian orang mulai berkreasi membuat versi lain, donat kentang salah satunya.
Deskripsi Produk
Donat kentang Salimah Food adalah camilan berbahan dasar kentang berbentuk cincin dan diproses setengah matang. Sebelum disantap, donat cukup digoreng sebentar, lalu ditaburi bubuk gula halus yang sudah terdapat dalam kemasan atau bisa juga diolesi topping lainnya.
Meski banyak yang menyukainya, tidak semua orang bisa membuat donat kentang karena membutuhkan ketelatenan dan waktu relatif lama. Tidak aneh jika produk ini sangat disukai karena bisa dinikmati siapa saja dengan cara yang praktis, mudah, dan cepat.
Saat digigit, donat akan terasa sedikit garing di luar, tetapi sangat empuk dan lembut di dalam. Keistimewaan donat kentang Salimah Food adalah tidak cepat keras dan kering, meskipun sudah digoreng cukup lama.
Komposisi dan Berat/Isi Produk
Produk donat kentang yang diproduksi oleh Salimah Food dibuat sebagaimana donat kentang umum lainnya. Donat kentang dibuat dari kentang kukus, susu bubuk, ragi, gula halus, kuning telur, air es, dan mentega.
Tanpa harus repot menguleni adonan atau menunggu lama sampai adonan mengembang, Anda bisa menikmati lembutnya donat kentang. Cukup membeli donat kentang Salimah Food yang dalam setiap kemasannya berisi 10 buah donat kentang dengan berat bersih 500 gram.
Manfaat Camilan Donat Kentang
Donat kentang dibuat dari beberapa jenis bahan makanan yang masing-masing memiliki kandungan zat gizi dan nutrisi yang baik untuk tubuh. Karena itu, mengonsumsi donat kentang juga akan memberi banyak manfaat, yaitu sebagai berikut.
Benefit dari Kentang
Kentang mengandung karbohidrat, air, serat, vitamin B, C, D, dan K, kalium, kalsium, zat besi, magnesium, mangan, dan seng. Dengan kandungan tersebut, kentang bermanfaat untuk meningkatkan fungsi otak, menurunkan tekanan darah, dan melindungi jantung.
Manfaat dari Susu
Susu merupakan sumber kalsium dan fosfor yang penting untuk tulang dan gigi, serta menurunkan kadar kolesterol jahat.
Proteinnya membantu proses pembentukan otot, mencegah dehidrasi, menurunkan risiko kanker usus besar dan kanker payudara.
Manfaat dari Kuning Telur
Kuning telur merupakan sumber energi, mengandung karotenoid dan zeaxanthin yang baik untuk mata, zat kolin untuk mengatur fungsi kardiovaskuler dan mencegah kanker payudara. Kuning telur juga mengandung asam lemak omega 3 untuk pertumbuhan otak.
Saran Penyajian dan Kreasi Donat Kentang
Donat kentang Salimah Food dibuat untuk mempermudah Anda menikmati lezatnya donat. Cukup dengan menggorengnya sebentar, donat kentang siap disantap. Saat menggoreng, perhatikan tips berikut ini.
- Siapkan minyak yang banyak hingga seluruh permukaan donat terendam.
- Gunakan api sedang supaya minyak tidak terlalu panas. Minyak yang terlalu panas akan membuat kulit donat kentang menjadi gosong, tetapi bagian dalamnya masih mentah.
- Goreng donat selama 2 menit dan jangan terlalu sering dibolak-balik, cukup satu kali agar tidak terlalu berminyak.
- Sebaiknya, gunakan minyak padat karena lebih tahan panas sehingga donat tidak menyerap minyak terlalu banyak.
- Jika menggunakan minyak cair, gunakan minyak yang masih baru agar aroma donat kentang tetap wangi.
- Tambahkan dua sendok makan shortening ke dalam minyak goreng supaya tidak terserap banyak ke dalam donat.
Selain taburan gula halus, Anda juga bisa berkreasi membuat banyak varian rasa sesuai kesukaan anggota keluarga. Contohnya adalah dengan menambahkan cokelat, keju parut, meises warna-warni, madu, gula glazer aneka warna, dan sebagainya.
Mengajak si kecil beraktivitas di dapur tidak harus dilakukan dengan membuat masakan atau kue-kue yang rumit. Menghias donat kentang dengan topping kesukaannya bisa menjadi kegiatan bersama yang menyenangkan, bukan?